CiremaiNews.com - Hari Internasional Wanita diperingati setiap tahun pada tanggal 8 Maret. Sebagai bentuk penghormatan kepada perjuangan kaum wanita dalam memperjuangkan hak-haknya, kita perlu mengenang dan mengapresiasi sosok-sosok perempuan Indonesia yang telah meraih prestasi di tingkat dunia.
Berikut ini adalah lima tokoh perempuan Indonesia yang mendunia.

- Susi Pudjiastuti
Perempuan kelahiran Pangandaran, Jawa Barat, 15 Januari 1965 ini adalah anak dari pasangan Haji Ahmad Karlan dan Hajjah Suwuh Lasminah. Kedua orang tuanya asal Jawa Tengah. Susi sempat dua kali bercerai dalam menjalani bahtera rumah tangga. Dari pernikahannya, ia dikarunia tiga orang anak, Panji Hilmansyah, Nadine Kaiser, dan Alvy Xavier.
Susi Pudjiastuti adalah seorang pengusaha, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, . Ia terkenal karena berhasil membangun bisnis udang dan lobster yang sukses di dunia internasional.
Salah satu prestasinya adalah Global Fishing Watch menemukan pada tahun 2013, penangkapan ikan oleh kapal asing sebanyak 6.811 aktivitas. Setelah Menteri Susi masuk dan membuat berbagai macam kebijakan tegas, angka tersebut turun sebanyak 97,89 persen jadi 1.204 aktivitas penangkapan dalam rentan waktu 2015-2018.
Dengan prestasi inilah Menteri Susi juga turut dicintai para nelayan-nelayan Indonesia, karena melindungi hasil tangkapan mereka.
Berkat kerja kerasnya melindungi laut Indonesia, Menteri Susi Pudjiastuti telah mengoleksi segudang penghargaan. Gak cuma dari dalam negeri tapi juga dari dunia internasional.
Pada tahun 2018, Susi mendapatkan penghargaan dari Majalah Forbes sebagai wanita paling berpengaruh ke-39 di dunia.
Baca Juga: Perempuan Hebat! Peringati Hari Perempuan Internasional 8 Maret dengan Aksi Kesetaraan Gender
- Sri Mulyani Indrawati

Sri Mulyani Indrawati adalah seorang ekonom Indonesia yang saat ini menjabat sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Menteri Keuangan Indonesia dan merupakan wanita pertama yang menjabat sebagai Managing Director di Bank Dunia. Sri Mulyani dianggap sebagai salah satu pemikir ekonomi terbaik di dunia.
Sri Mulyani adalah salah satu orang di Kabinet Indonesia Maju yang paling berprestasi. Dia bahkan beberapa kali menerima penghargaan di kancah dunia karena kebijakan yang baik selama menjadi Menteri Keuangan.
Tak heran, ia pernah terpilih sebagai salah satu wanita paling berpengaruh di dunia versi majalah Forbes pada 2008 silam. Kemudian ia juga sering dinobatkan sebagai Menteri Keuangan terbaik dunia.
Terbaru, Sri Mulyani meraih penghargaan Distinguished Leadership and Service Award pada pertemuan tahunan anggota The Institute of International Finance (IIF) di Washington, D.C pada 11 Oktober 2021 lalu.